Komisi III Lakukan Evaluasi Pembangunan Infrastruktur Jalan Lingkungan

Kamis, 08 Desember 2022 23:10
Komisi III Lakukan Evaluasi Pembangunan Infrastruktur Jalan Lingkungan

Purwakarta - Hari Rabu, 7 Desember 2022 Komisi III DPRD Kabupaten Purwakarta kembali melakukan salah satu tugasnya melakukan monitoring Infrastruktur. Kali ini, Komisi III mengevaluasi Pembangunan Infrastruktur Jalan Lingkungan di wilayah Plered, tepatnya di desa Palinggihan. 

Monitoring diawali dengan mendatangi kantor Desa Palinggihan untuk menanyakan langsung progres pembangunan jalan lingkungan kepada Kepala Desa. 

"Pembangunan sudah dilakukan, akan tetapi banyak coran yang mengelupas. Keseluruhan 150m persegi, 10 meter persegi terakhir dilakukan pengecoran manual. Sehingga hasil dari pembangunan jalan berbeda." Ungkap Kepala Desa. 

Setelah mendengar penjelasan Kepala Desa, rombongan Komisi III menuju lapangan untuk melihat langsung proses pembangunan jalan lingkungan. 

Sesampainya di lokasi, Komisi III disambut oleh warga sekitar serta diberondong pertanyaan mengenai pembangunan jalan dan aturan tanah menuju halaman rumah warga. Tak sampai disitu, warga pun menanyakan pihak pengembang mengenai perbaikan jalan coran yang mengelupas dan asap dari coran jalan apabila dilalui. 

"Masalah pembangunan jalan ini sudah kita saksikan bersama dan sudah langsung ditanyakan ke pihak pengembang, pihak pengembang pun sudah sepakat untuk memperbaiki apa yang menjadi masalah pembangunan jalan lingkungan ini" Pungkas Ketua Komisi III, Hidayat. 

Komisi III yang hadir saat itu, Hidayat (Fraksi PKB) sebagai Ketua, Asep Abduloh (Fraksi Berani) sebagai Wakil Ketua, Anggota meliputi Neneng Sri Kustinah (Fraksi DPN), H. Asep Nuryani (Fraksi PKS), Lina Yuliani (Fraksi PDI-P), Andriyani (Fraksi Gerindra) dan Tuti Rohani (Fraksi Golkar). (Humas Setwan