Pimpinan DPRD Purwakarta Mendorong BKAD Menertibkan Mobil Yang Masih Dikuasai Mantan Pejabat

Kamis, 15 Desember 2022 10:41
Pimpinan DPRD Purwakarta Mendorong BKAD Menertibkan Mobil Yang Masih Dikuasai Mantan Pejabat

Purwakarta - Pimpinan DPRD Kabupaten Purwakarta mendorong Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Pemkab Purwakarta agar segera menertibkan kendaraan dinas yang masih dikuasasi oleh mantan pejabat yang pernah bertugas dilingkungan Pemerintah Kabupaten Purwakarta.

Pimpinan DPRD Purwakarta Mendorong BKAD Menertibkan Mobil Yang Masih Dikuasai Mantan Pejabat

"Coba pak Kaban (Kepala BKAD-red) berapa banyak kendaraan dinas milik Pemda yang masih dikuasai oleh mantan pejabat dan sampai sekarang belum diserahkan ke Pemda,"tanya Ketua DPRD Purwakarta, H. Ahmad Sanusi SM kepada Kepala BKAD, Nurcahya pada Rapat Koordinasi Pimpinan (Rakorpim) antara pimpinan DPRD Purwakarta dengan kepala Perangkat Daerah (PD) Pemkab Purwakarta, Rabu 14/12/2022).

Ketua DPRD Purwakarta, H. Ahmad Sanusi SM politisi partai Golkar dari Dapil II dengan panggilan H. Amor itu meminta ketegasan dari pejabat PD yang menangani persoalan tersebut agar segera ditangani.

"Kami (pimpinan DPRD-red) sebagai fungsi pengawasan yang melekat meminta agar segera persoalan kendaraan dinas yang masih dikuasasi mantan pejabat untuk segera dibereskan oleh BKAD khususnya bagian Aset,"tegas Ketua DPRD Purwakarta, H. Amor.

Atas pernyataan dari Ketua DPRD Purwakarta itu, Kepala BKAD Pemkab Purwakarta Nurcahya menjelaskan, pihak terus berupaya melakukan penarikan kendaraan milik Pemkab Purwakarta yang masih dikuasasi oleh mantan pejabat yang masih menguasai dan belum mengembalikan inventaris kendaraannya ke Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta. "Masih ada 9 (sembilan) unit lagi yang belum dikembalikan pak Ketua,"jawab Kepala BKAD.

Menurut Nurcahya, upaya lain yang kini sedang dijalankan oleh Pemerintah Daerah dengan melakukan sosialiasi kepada seluruh kepala Perangkat Daerah agar mendata dan menjaga serta menarik aset-aset milik Pemkab Purwakarta yang masih dikuasi atau belum diserahkan oleh mantan pegawai Pemda Purwakarta maupun pejabat lainnya.

Selain itu, pihak BKAD juga telah meminta bantuan pengacara negara dalam hal ini dari Kejaksaan untuk menarik kendaraan maupun aset lain yang masih dikuasai dan belum dikembalikan oleh mantan pejabat yang pernah bertugas di lingkungan Pemkab Purwakarta.

"Kami berharap agar para pegawai yang sudah purna tugas dari Pemkab Purwakarta supaya segera mengembalikan aset atau kendaraan yang masih dikuasasinya. Kami sedang berproses dengan Kejaksaan Negeri Purwakarta sebagai pengacara negara untuk melakukan penarikan atau mengambil aset milik Pemkab Purwakarta dimaksud,"kata Nurcahya kepada wartawan media ini.

Pada Rakorpim yang berlangsung di ruang Ketua DPRD Purwakarta hari itu, hadir antara lain Ketua DPRD Purwakarta, H. Ahmad Sanusi SM, Wakil Ketua DPRD dari PDIP Warseno SE.

Dari Pemkab Purwakarta yang hadir Kepala BKAD, H. Muhammad Nurcahya, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, R. Deden Guntari serta sejumlah pejabat lainnya. (Humas Setwan)